Hits IDN -- Real Madrid dijadwalkan menjalani laga ke 19 di pekan ke 17 Liga Spanyol, La Liga musim 2022/2023 dinihari besok, Jumat (03/02/2023), Waktu Indonesia Barat.
Dalam laga di Santiago Bernabeu, kandang Madrid nanti, pasukan Carlo Ancelotti bakal menjamu tim tamu, Valencia.
Laga ke 19 nanti, diprediksi menjadi peluang emas bagi Karim Benzema dan kawan-kawan untuk memperkecil jarak dengan FC Barcelona di klasemen La Liga Musim ini.
Baca Juga: Bungkam Betis, El Barca Makin Jauh Tinggalkan Madrid Di La Liga 2022/2023
Real Madrid diprediksi memiliki peluang hingga 70 persen untuk memenangkan laga nanti. Ketimbang Valencia yang diprediksi hanya punya peluang menang 12 persen.
Walau demikian, Carlo Ancelotti dan anak-anak asuhannya harus berhati-hati, karena dalam pertemuan terakhir antara kedua tim, Valencia mampu menahan imbang Madrid 1-1. Kala itu dua tim bersua di semifinal Supercopa de Espana.
Real Madrid diperkirakan akan memainkan formasi andalannya: 4-3-3, dengan susunan pemain Courtois; Camavinga, Rudiger, Militao, Nacho; Modric, Kroos, Valverde; Vinicius, Karim Benzema, dan Asensio.
Baca Juga: Para Kades Terpilih Di Malaka Urunan Biaya Pelantikan, Begini Penjelasan Kadis PMD
Sedangkan Valencia diprediksi memainkan formasi 4-4-2, dengan susunan pemain Mamardashvilli; Gaya, Diakhaby, Comert, Mosquera; Lato, Almeida, Musah, Castillejo; Lino, dan Cavani.
Jika menang dalam laga nanti, maka Real Madrid akan memperkecil ketertinggalan dari pemuncak klasemen La Liga 2022/2023, El Barca.***
Baca Juga: Tahapan Ini Sudah Mulai, Menteri PANRB Kasi Bocoran Formasi CPNS 2023